Tidak Hanya Fisik, Lapas I Madiun juga Sentuh Spiritual Petugas
IMR_CHANNEL, MADIUN - Pengembangan sumber daya manusia tidak melulu tentang fisik. Namun, juga sisi spiritual keagamaan. Upaya ini senantiasa dijalankan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Madiun.
Dalam membentuk karakter petugas Lapas yang berintegritas dan religius, Jumat Ibadah menjemput rahmat atau Jimat digelar rutin setiap pekan. Pada Jumat (27/5/2022), kegiatan itu digelar di Musala Lapas I Madiun.
Adapun kegiatan keagamaan yang dilangsungkan seperti membaca Yasin dan doa bersama. Melalui kegiatan itu diharapkan mampu meningkatkan keimanan dan ketakwaan pegawai Lapas. Dengan demikian, mampu mewujudkan suatu organisasi yang berintegritas.
"Sehingga dapat menunjang dalam pelaksanaan tugas sehari-hari dengan penuh tanggungjawab dan tidak ada penyimpangan," kata Kepala Lapas I Madiun Kunrat Kasmiri.
Selain itu, pihak Lapas juga menjadwalkan kegiatan bagi warga binaan. Adapun tujuannya agar mereka bisa berubah lebih baik dalam kehidupan yang akan datang. Untuk mendukungnya, pelatihan ketrampilan mebeler dan menjahit diberikan.
Ketrampilan itu diharapkan mampu menjadi modal utama saat para warga binaan hendak merintis usaha. Ini ketika nantinya kembali ke masyarakat dan keluarganya masing-masing. (*/red)

Komentar
Posting Komentar